Ini Dia Cara Merawat Gigi Palsu Dengan Benar NO,WA.0811-3119-965

 Ketahui Cara Merawat Gigi Plasu

NO,WA.0811-3119-965

Ketahui Cara Merawat Gigi Plasu NO,WA.0811-3119-965

Penggunaan gigi palsu yang tidak diimbangi dengan perawatan yang benar

bisa berisiko buruk untuk kesehatan gigi dan mulut. Oleh sebab itu, penting

bagi para penggunanya mengetahui cara merawat gigi palsu yang baik dan

benar.

Seperti halnya dengan gigi asli, gigi palsu juga harus dirawat agar bakteri dan plak

tidak menumpuk dan menimbulkan masalah kesehatan mulut, seperti bau mulut,

sariawan, penyakit gusi, kerusakan gusi, dan infeksi. Karena itu, para pemakai gigi

palsu perlu mengetahui cara merawat gigi palsu yang benar agar kesehatan mulut

tetap terjaga.

Cara Merawat Gigi Palsu

Berikut ini adalah beberapa tips perawatan gigi palsu yang perlu Anda ketahui:

● Lepas dan bersihkan gigi palsu setelah makan

Agar gigi palsu tidak menjadi sarang bakteri dan kuman, Anda perlu

membersihkan gigi palsu setiap selesai makan. Sebaiknya gunakan sikat

berbulu lembut dan pasta gigi yang dibuat khusus untuk membersihkan gigi p alsu.

● Rendam gigi palsu setiap malam atau saat tidak digunakan

Hal ini untuk menjaga gigi palsu tetap lembap, sehingga tidak kering atau

kehilangan bentuknya. Rendam gigi palsu dengan air yang sudah dicampur

larutan pembersih khusus gigi palsu, selama semalaman. Bersihkan kembali

jika ingin dipakai. Hindari merendam gigi palsu dengan air panas karena

dapat menyebabkan gigi palsu berubah bentuk dan berlubang.

● Berhati-hati saat memegang gigi palsu

Jatuh atau terbentur benda lain bisa menyebabkan gigi palsu patah atau

pecah. Untuk mengantisipasi gigi palsu pecah saat dicuci, Anda bisa melapisi

wastafel dengan handuk atau mencucinya dalam wadah berisi air.

● Hindari pemakaian pasta gigi biasa

Gigi palsu sebaiknya hanya dibersihkan menggunakan cairan atau pasta gigi

khusus untuk gigi palsu. Pasta gigi biasa cenderung bersifat abrasif dan dapat

menyebabkan goresan atau lubang kecil pada gigi palsu.

Pasta gigi dengan pemutih atau produk bleaching gigi juga tidak dapat

digunakan untuk memutihkan gigi palsu. Bahan kimia pada produk tersebut

justru dapat membuat gigi palsu rapuh.

● Hindari makanan yang keras dan minuman panas

Untuk menjaga bentuk gigi palsu, hindari minuman panas dan makanan yang

teksturnya keras atau kenyal, termasuk permen karet. Konsultasikan ke

dokter gigi terkait makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari selama

pemakaian gigi palsu.

● Rutin membersihkan gigi dan mulut

Merawat gigi palsu tidak cukup hanya dengan menjaga kebersihannya saja.

Anda juga harus memperhatikan kebersihan mulut dan gigi asli. Rutinlah

membersihkan gigi dan mulut, yakni 2 kali sehari atau setelah makan, dan

setiap kali gigi palsu dilepas. Ini dapat membantu mengurangi risiko iritasi dan

bau mulut, serta membersihkan perekat gigi palsu yang masih menempel di

gusi.

● Lakukan pemeriksaan rutin gigi dan gigi palsu

Kunjungi dokter gigi secara rutin, setidaknya 2 kali dalam setahun. Selain

memeriksa dan membersihkan gigi palsu sekaligus gigi asli, dokter juga akan

mengecek apakah gigi palsu Anda masih layak pakai atau perlu diganti.

Cara Membersihkan Gigi Palsu

Ada beragam jenis pembersih gigi palsu, mulai dari tablet, krim, pasta, gel, hingga

larutan. Rutin membersihkan gigi palsu merupakan salah satu langkah penting

dalam merawatnya. Cara membersihkan gigi palsu yang benar yakni:

● Bilas gigi palsu dengan air mengalir sebelum menyikatnya, untuk

menghilangkan sisa makanan atau kotoran.

● Bersihkan seluruh permukaan gigi palsu dengan sikat gigi berbulu lembut dan

pembersih khusus, agar gigi palsu tidak tergores.

● Rendam gigi palsu dalam air yang telah dicampur dengan larutan pembersih

khusus untuk gigi palsu. Pastikan Anda mengikuti petunjuk penggunaan yang

tertera pada kemasan produk.

Beberapa pengguna gigi palsu juga ada yang membutuhkan perekat untuk menahan

gigi palsu dengan kuat di tempatnya. Perekat tersedia dalam berbentuk krim, bubuk,

pads, strip, atau cairan. Pastikan membaca petunjuk penggunaan secara seksama,

dan bersihkan perekat yang menempel di gusi saat membersihkan gigi dan mulut.

Agar pemakain gigi palsu nyaman dan kesehatan gigi serta mulut terjaga, cara

merawat gigi palsu harus diperhatikan. Segera temui dokter gigi jika gigi palsu sudah

tidak nyaman dipakai, sudah usang, atau menimbulkan masalah kesehatan seperti

bau mulut, gusi berdarah, atau kerusakan gigi. Penggunaan gigi palsu yang sudah

tidak layak atau bermasalah dapat menimbulkan infeksi atau luka di sekitar gigi dan

mulut Anda

Klinik 9C Orthodontics

Ruko Pakuwon Town Square Blok AA2/25 Surabaya

Whatsapp : 0811-3119-965

Subscribe Youtube 9C Orthodontics

IG @9corthodontics

tik tok @9c.orthodontics

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Apa Itu Perawatan Saluran Akar Gigi??

Mengapa Pergerakan Gigi Dengan Behel Self Ligating Bisa Lebih Cepat Dan Efisien??